• BERANDA
  • BERITA
  • PERMOHONAN INFORMASI
    • PERMOHONAN INFORMASI PUBLIK
    • PERMOHONAN KEBERATAN INFORMASI
    • TRACKING PERMOHONAN
  • DIP
    • DATA INFORMASI PUBLIK BERKALA
    • DATA INFORMASI PUBLIK SETIAP SAAT
    • DATA INFORMASI PUBLIK SERTA-MERTA
    • DATA INFORMASI PUBLIK DIKECUALIKAN
  • SAQ
    • Sarpras
    • Jenis Info
    • Kualitas Info
    • Digitalisasi
    • Komitmen Org
    • PBJ
  • PPID PELAKSANA
  • 13 Oktober 2025
  • By Admin PPID

Bupati : TMMD Tak Sekadar Membangun Secara Fisik Tapi Perkuat Kemanunggalan TNI-Rakyat

PATI, 8 Oktober 2025 – Bupati Pati Sudewo secara resmi membuka kegiatan TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) Sengkuyung Tahap IV Tahun 2025 di Desa Porangparing, Kecamatan Sukolilo.

Dalam sambutannya, Bupati Sudewo menyampaikan apresiasi kepada Kodim 0718/Pati beserta jajaran serta seluruh elemen yang telah bersinergi dalam penyelenggaraan TMMD.

Menurutnya, program ini tidak hanya membangun secara fisik, tetapi juga memperkuat semangat kebersamaan, kemanunggalan TNI dan rakyat, serta ketahanan wilayah.

Adapun sasaran TMMD Sengkuyung Tahap IV Tahun 2025 ini meliputi pembangunan jalan beton untuk memperlancar mobilitas masyarakat dan mendorong pertumbuhan ekonomi desa, rehabilitasi rumah tidak layak huni sebagai wujud kepedulian sosial, serta pembangunan tugu prasasti sebagai simbol kebersamaan.

Selain itu, juga dilaksanakan kegiatan non-fisik berupa penyuluhan wawasan kebangsaan, kesehatan masyarakat, pertanian, dan penanggulangan bencana.

Sudewo menegaskan, TMMD selaras dengan program prioritas Pemkab Pati dalam bidang infrastruktur, khususnya rehabilitasi jalan di sejumlah titik.

Beberapa ruas jalan yang menjadi fokus di antaranya Tompegunung Sukolilo, Sukolilo – Prawoto, Sukolilo – Misik, Wotan – batas Kudus, Cengkal Sewu – batas Kudus, Porangparing – Kuwawur, serta ruas-ruas lainnya.

“Dengan adanya perbaikan akses jalan, diharapkan mobilitas masyarakat semakin lancar dan dapat berdampak positif pada perputaran perekonomian daerah,” jelasnya.

Bupati juga mengajak seluruh elemen masyarakat untuk berperan aktif mendukung program ini dengan semangat gotong royong serta menjaga hasil pembangunan agar manfaatnya dapat dirasakan dalam jangka panjang.

Acara pembukaan ditutup dengan pernyataan resmi Bupati Sudewo yang menandai dimulainya pelaksanaan TMMD Sengkuyung Tahap IV Tahun 2025.

Menanggapi pembukaan TMMD tersebut, Kepala Desa Porangparing, Sutadi, menyampaikan bahwa masyarakat sangat antusias menyambut pelaksanaan TMMD di wilayahnya.

“Pemerintah desa dan masyarakat siap menerima arahan serta bimbingan dari Kodim 0718/Pati, agar setiap tahapan kegiatan dapat memberikan manfaat maksimal dan memberikan perubahan positif bagi warga desa kami", pungkasnya. 

SUMBER : http://humas.patikab.go.id

Powered by Froala Editor

Memperoleh informasi adalah hak asasi manusia, dalam Undang-Undang Dasar Negara Republik Indonesia Tahun 1945 Pasal 28 f, disebutkan bahwa setiap orang berhak untuk berkomunikasi dan memperoleh informasi untuk mengembangkan pribadi dan lingkungan sosialnya, serta berhak untuk mencari, memperoleh, memiliki, dan menyimpan informasi dengan menggunakan segala jenis saluran yang tersedia.

Link Terkait

  • Covid19
  • Darsini
  • Open Data

Waktu Pelayanan

Senin - Kamis
08.00 - 14.30 WIB
Jum'at
08.00 - 12.00 WIB
Telp.
(0295) 381127
Fax.
(0295) 386014

Lokasi

Dinas Komunikasi dan Informatika

JL. RA. Kartini No. 1A Pati,
Jawa Tengah, Kode Pos : 59111